Di akhir tahun 2014, aku mengumumkan bahwa aku berpartisipasi dalam sebuah Personal Project: Donate for Comments yang idenya dicetuskan oleh Oky @ Kumpulan Sinopsis Buku. Dan setahun sudah berlalu sejak pengumuman itu, jadi hari ini aku akan mengumumkan kesimpulannya; dimulai dari jumlah komentar yang ada di blog ini selama tahun 2015 dan juga tempat aku mendonasikan dana yang terkumpul. Berikut adalah kesimpulannya :D
♢ 2015 Comment Count ♢
- January: 177 comments
- February: 178 comments
- March: 163 comments
- April: 149 comments
- May: 178 comments
- June: 48 comments
- July: 37 comments
- August: 146 comments
- September: 108 comments
- October: 153 comments
- November: 192 comments
- December: 89 comments
Total: 1,618 comments
1,528 x Rp 500 = Rp 809,000
(Jumlah komentar baru dihitung beberapa hari yang lalu,
tetapi nominal uang dalam bentuk barang yang didonasikan melebihi jumlah yang tertera di atas.)
Mendekati akhir tahun 2015 ini aku banyak memikirkan tentang proyek Donate for Comments karena sejujurnya beberapa waktu lalu aku sama sekali tidak tahu akan mendonasikan dananya ke mana. Dan kebetulan sekali aku mendapat tawaran untuk berpartisipasi dalam Christmas Charity yang akan dilakukan oleh temanku. Tentu saja pada waktu itu aku merasa bersyukur dan tidak perlu berpikir dua kali sebelum mengiyakan ajakan mereka.
Tempat yang akan kami kunjungi adalah tempat Perumahan Ibu dan Anak 'Matahari Terbit', yang menampung sekitar 40 anak balita. Oleh karena itu, pada tanggal 11 Desember 2015, kami pergi ke Lotte Mart untuk membeli sejumlah keperluan bayi dan balita, dan juga membeli beberapa jenis makanan kecil untuk dibagikan sebagai bingkisan hari Natal ^^. Karena saat kami pulang dari Lotte Mart sudah cukup malam dan kami masih harus membuat sekitar 30 bingkisan, jadi kami tidak sempat mendokumentasikan keseluruhan prosesnya. Jadi satu foto di bawah ini merepresentasikan apa saja yang kami beli dan juga bingkisan yang kami buat untuk dibagi-bagikan :))
Kami mengunjungi lokasinya pada hari Sabtu, 19 Desember 2015, dan kami disambut oleh ketua pengurus yang ramah untuk kemudian diarahkan ke bagian kantor. Di sana kami mengobrol dengan pengelola tempat ini, beliau menjelaskan siapa saja yang ditampung, latar belakang mereka, serta visi dan misi mereka untuk anak-anak yang ditampung. Melalui pembicaraan tersebut, aku menilai tempat ini memiliki sistem organisasi yang sangat bagus dan teratur. Karena itulah aku juga merasa sangat senang karena aku yakin apa yang kami berikan akan dimanfaatkan serta digunakan dengan baik :)
Setelah itu kami mendapat kesempatan untuk melihat-lihat tempatnya, walaupun sayangnya kami tidak boleh bermain dengan anak-anaknya karena pada waktu itu adalah jam mereka tidur siang. Jadi kami hanya diantar untuk melihat setiap ruangan yang ada: dimulai dari kamar anak-anak bayi, anak berusia 1-2 tahun, dan kamar anak-anak yang lebih besar. Setiap anak mendapatkan tempat tidurnya sendiri, dan aku sangat senang dengan kerapian tempatnya :) Selain itu, mereka juga mempunyai ruang tersendiri untuk memisahkan anak-anak yang sedang sakit agar yang lain tidak tertular.
↓↓↓↓↓↓↓
Perumahan Ibu dan Anak 'Matahari Terbit'
— Surabaya —
Website: http://matahariterbitsby.blogspot.co.id/
Alamat : Jl. Kombes Pol. M. Duryat No. 10 - 12 Surabaya 60262
Telp. (031) 534.1132, Fax. (031) 532.2118
Email : matahariterbit48@yahoo.co.id
Kantor Buka Setiap Hari Mulai pk. 07.00 - pk. 22.00 WIB
Hari Minggu dan Hari Libur Tetap Buka
Jam Berkunjung pk. 08.00 - 11.00 WIB dan pk. 16.00 - 18.00 WIB
Website: http://matahariterbitsby.blogspot.co.id/
Alamat : Jl. Kombes Pol. M. Duryat No. 10 - 12 Surabaya 60262
Telp. (031) 534.1132, Fax. (031) 532.2118
Email : matahariterbit48@yahoo.co.id
Kantor Buka Setiap Hari Mulai pk. 07.00 - pk. 22.00 WIB
Hari Minggu dan Hari Libur Tetap Buka
Jam Berkunjung pk. 08.00 - 11.00 WIB dan pk. 16.00 - 18.00 WIB
inspiring! keep on being a blessing to others. i like your spirit here, anyway. ^^
ReplyDeleteThank you! :D
DeleteWah seru ya ikutan tantangan begitu. Dan lumayan besar juga dana yang terkumpul. Semoga tahun depan banyak yang ikut serta..
ReplyDeleteIya seneng jg waktu itung2 dan jumlahnya lumayan banyak :DD
Deleteinspirasi banget....
ReplyDeleteThank you :))
DeleteKarena kakak posting ini, aku jadi ingat punyaku. Aku inginnya ini ada lagi, tapi yang punya event gak bisa dihubungi, jadi bingung kalau mau ngadain lagi tahun depan gimana ketentuannya :"))
ReplyDeleteIya kayaknya event ini memang ngga dilanjutin lg taun dpn D:
DeleteNiatku cuma kirim "mentah"-nya, tapi baca postingan ini, kayaknya seru kalau sekalian berkunjung. ^^
ReplyDeleteYup emang lebih seru kalo bs sekalian liat tempatnya jg ;)
Delete