BOOK review
Started on: 15.November.2015
Finished on: 17.November.2015
Finished on: 17.November.2015
Judul Buku : At the Park
Penulis : Kristi Jo
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tebal : 288 Halaman
Tahun Terbit: 2015
Harga: Rp 44,000 (http://www.pengenbuku.net/)Tahun Terbit: 2015
Rating: 3/5
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
"Aku tidak tahu sampai kapan harus menghadapi hal ini. Sejujurnya aku mulai lelah. Aku merasa diriku dan Ray seperti kutub utara dan kutub selatan. Bertolak belakang."Sudah dua tahun Tiara menjalani hubungan dengan kekasihnya, Raymond—seorang model yang sedang naik daun, akan tetapi ia merasa hubungan mereka semakin lama semakin merenggang. Raymond tidak pernah mau mengerti kecintaan Tiara pada anjingnya, Lopez, dan kesukaannya mengajak Lopez ke sebuah taman khusus anjing untuk bermain. Keinginan Tiara untuk mengajak Lopez ke taman selalu menimbulkan perdebatan dengan Raymond; sedangkan keinginan Raymond agar Tiara ikut ke acara-acara bergengsi juga membuat gadis itu tidak nyaman. Kemudian Tiara bertemu dengan sosok Al di doggy park; dan keduanya dengan mudah akrab karena kecintaan mereka terhadap anjing.
"Mataku memandang langit-langit kamar, berusaha mencari jawaban di sana. Atau kalau perlu nempelin hatiku jauh di atas langit dan awan. Mengukirnya di sana biar aku tak tersiksa karena menyimpan perasaan ini sendirian."Semenjak Raymond disibukkan oleh kegiatan syuting, Tiara semakin banyak menghabiskan waktu di doggy park dan bertemu dengan Al. Al dan keluarganya memiliki sebuah tempat penampungan anjing, dan Tiara berakhir menghabiskan banyak waktunya di sana. Tidak butuh waktu lama bagi Tiara untuk merasa nyaman berada dekat dengan Al. Akan tetapi Tiara kemudian teringat bahwa ia masih menjalani hubungan dengan Raymond walaupun perasaannya untuk lelaki itu perlahan-lahan menipis. Dan meskipun Tiara mengetahui bahwa ia mulai menyimpan perasaan khusus terhadap Al, ia sama sekali tidak tahu apakah lelaki itu memiliki perasaan yang sama terhadapnya.
image source: here. edited by me. |
Tidak ada karakter yang menjadi favoritku dari buku ini, tetapi aku sangat menyukai karakter Al. Walaupun aku bukan pencinta anjing, aku menyukai dedikasinya dalam menjalankan tempat penampungan anjing dan juga menyelamatkan anjing-anjing yang terlantar. Karakter Al yang lebih tua beberapa tahun dari Tiara juga menampilkan pemikiran yang lebih dewasa, sehingga aku semakin menyukai karakternya :) Salah satu deskripsi tentang Al yang cukup membuatku terkejut adalah bahwa ia duduk di kursi roda; karena pada bagian awal saat Tiara pertama kali bertemu dengannya, hal tersebut sama sekali tidak dijelaskan. Tiara baru menceritakan hal tersebut kemudian saat ia memberitahu sahabatnya tentang Al. Sedangkan karakter Tiara sendiri sepertinya adalah tipikal sosok remaja yang memiliki banyak kegalauan. Tetapi aku sangat suka Tiara yang carefree dan sangat menyayangi binatang peliharaannya :)
Secara keseluruhan buku ini adalah bacaan yang tergolong ringan karena konfliknya yang tidak terlalu rumit. Dan karena buku ini ditujukan untuk pembaca remaja, aku pikir faktor usia juga turut mempengaruhi pengalaman membacaku. Tetapi aku rasa jika aku membaca buku ini saat masih remaja dulu, aku pasti akan lebih menikmatinya :) Oleh karena itu bagi kalian yang masih remaja dan mencari bacaan yang ringan atau sederhana, mungkin kalian bisa mencoba buku ini. Terutama bagi para pencinta anjing, kalian mungkin bisa bersimpati dengan apa yang dirasakan oleh kedua karakter utamanya :) Pada akhirnya, aku juga ingin berterima kasih pada penulisnya, Kristi Jo, yang sudah memberiku kesempatan untuk membaca dan me-review buku ini. Semoga ke depannya akan terus menulis dan dapat menghasilkan karya-karya selanjutnya :)
No comments:
Post a Comment